DNews, Batam – Masni Gardenia Augusta sebagai kepala cabang kantor Pos Batam Centre menyampaikan bahwa harga paket pengiriman lebaran masih sama dengan harga biasa.
“Bagi warga yang mau mengirim paket lebaran harga masih sama seperti biasanya, tidak ada perubahan harga, tinggal tergantung berapa kilo dan jarak yang mau dikirim paketnya. Contoh saja dari batam ke pekanbaru seharga 30 Ribu itu paket kilat khusus yang kita berikan untuk warga Batam yang ingin mengirim paket lebarannya”, ujar Masni saat konfirmasi melalui whatshap pribadinya pada hari sabtu tanggal 16/5/2020.
Lanjut Masni mengatakan hal ini salah satu bentuk kepedulian Kantor Pos kepada masyarakat disaat terjadinya terjadinya pandemi covid-19 diseluruh wilayah Indonesia. ” Harapan kami tentunya sama dengan harapan semua masyarakat semoga pandemi covid-19 ini cepat teratasi, sehingga semua sektor ekonomi bisa berputar lagi”, ujar Masni Gardenia Augusta. (Agung)